Kali ini saya memaparkan kisah romantis saya dibukit cinta tranggulasih karena memang saya sendiri ingin berbagi pengalaman disetiap wisata yang pernah saya lalui. Ditranggulasih sendiri ada empat obyek wisata yaitu bukit tranggulasih yang sudah pernah saya bahas, lalu bukit datar lain waktu saya ulas, bukit cinta yang akan saya bahas kali ini, dan bukit untuk camping. Perjalanan kesini juga sudah sedikit saya bahas waktu itu namun karena seiring perkembangan waktu kini jalan akses ke tranggulasih semakin membaik karena diperbaiki oleh pemerintah pusat. Hanya mengeluarkan 5.000 tiket per orang dan 3.000 untuk parkir kendaraan bermotor anda dapat menikmati semua ke empat obyek wisata diatas hanya untuk peralatan camping bawa sendiri atau sewa pada tempat sekitar.
Tempat Selfie Bukit Cinta
Nah ini dia tempat sindiran untuk para hidung belang dalam hati ngenes juga karena melihat tulisan seperti itu. Secara bertuliskan Pacaran Terus Kapan Nikah? siapa yang tidak ngenes bacanya, tidak jadi masalah itu cuman sebuah wahana sebagai pelengkap dan hiburan saja. Disini terdapat tempat duduk yang banyak dan ada warung yang menyediakan minuman dengan harga murah meski tempat wisata harganya sama dengan tempat umum. Bagi yang suka selfie disinilah tempat alam yang sungguh indah dan segar untuk mengabadikan gambar anda.
Begitulah suasana di bukit cinta tranggulasih, kiranya dapat menambah wawasan anda untuk menikmati petualangan hidup di liburan anda. Khusus yang suka camping ada tenda sewa disini jadi silahkan konsultasi kepada para penyedia tenda camping. Semoga anda merasa senang dengan membaca ulasan saya disini dan bagikan kepada para teman atau sahabat anda agar lebih mengenal dan banyak wawasan mencari obyek wisata.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar